Jurusan Peternakan Meluncurkan Aplikasi Sistem Informasi Terintegrasi untuk Meningkatkan Layanan Administrasi Mahasiswa

IMG_1104

Dalam upaya mendorong perbaikan sistem layanan administrasi mahasiswa, Jurusan Peternakan telah meluncurkan Aplikasi Sistem Informasi dan Administrasi Pendidikan Terintegrasi (SISAPI). Langkah awal pengenalan aplikasi ini dilaksanakan bimbingan teknis pengoperasiannya bagi dosen dan staf. Pelatihan ini berlangsung pada Kamis, 30 Agustus 2023, di Laboratorium Komputer Fakultas Peternakan UHO. Selanjutya akan dikenalkan kepada mahasiswa secara bertahap.

Aplikasi SISAPI diharapkan dapat mengoptimalkan layanan akademik bagi mahasiswa, membantu mereka menyelesaikan studi dengan lebih lancar dan tepat waktu. Pada tahap awal, aplikasi ini fokus pada penyediaan sistem informasi penasehat akademik, pengajuan judul, pembimbingan skripsi, seminar proposal, seminar hasil, dan ujian akhir skripsi. Namun, kami berencana untuk terus mengembangkannya sehingga progres akademik mahasiswa dapat dipantau secara real-time dan diakses dari mana saja.

Ket. Sistuasi Pelaksanan Bimbingan Teknis Aplikasi SISAPI